Karanganyar, 22/01/2022 - Angin puting beliung yang terjadi di Dusun Nongkogadung dan Gondang Desa Wonorejo Kec. Jatiyoso Kab. Karanganyar memporak porandakan rumah warga. ( 21/01/2022 sekitar 16:00 )
BPBD Karanganyar bersama RESCUE Senkom Kecamatan Jatiyoso, KORAMIL, POL PP, Relawan Jatiyoso dan PEMDES Wonorejo segera cek lokasi setelah mendapatkan laporan kejadian tersebut, guna pendataan, himbauan kepada warga agar berhati - hati, dan koordinasi untuk menentukan langkah berikutnya.
Selanjut pada Sabtu, 22 Januari 2022 diadakan Bhakti Sosial membantu warga yang terdampak puting beliung tersebut, dengan melibatkan TNI, POLRI, RESCUE SENKOM Jatiyoso, Relawan Jatiyoso, TISAGA BUANA, SAR MTA, BANSER, PEMDES Wonorejo dan beberapa potensi relawan lain beserta warga masyarakat.
( SENKOM Kra. )
0 Komentar